Negera yang dikenal sebagai negara dimana mata hari terbit ini memang memiliki jutaan cara untuk menghibur dunia.
Tak hanya di bidang teknologi, mereka juga cukup mahir dalam menghibur publik dengan hiburan, seperti membuat komik (manga), anime, dan juga film.
Jika Anda memiliki ketertarikan terhadap jepang, mungkin menonton film buatan mereka bisa menjadi salah satu cara yang dapat Anda lakukan untuk menambah wawasan Anda terhadap mereka.
Dipenuhi dengan gadis cantik yang bening dan cowok yang tampan-tampan, film buatan Jepang cocok untuk ditonton oleh laki-laki maupun perempuan, baik itu dari remaja sampai dewasa.
Nah, bagi Anda yang sedang mencari referensi film Jepang romantis yang layak untuk ditonton, maka Anda berada di artikel yang tepat.
Karena pada artikel kali ini, saya akan merekomendasikan film Jepang romantis, baik itu dari genre yang bisa bikin Anda menangis maupun tertawa melihat tingkah lucu aktor yang memerankan film.
Dan berikut adalah daftarnya:
1. Sky of Love (2007)
Cerita cinta Hiro dan Mika yang penuh batu sandungan. Kebahagiaan yang mereka rasakan berlangsung begitu cepat dengan perginya kebahagiaan itu ke surga.
Dengan alasan itu, Hiro perlahan meninggalkan Mika untuk menutupi kesakitan sebenarnya yang sedang dia rasakan, berharap keputusannya tepat untuk membuat Mika tetap bahagia menjalani hidup tanpa dirinya. Seiring waktu berjalan, fakta terungkap dan Mika kembali padanya. Lalu, apa yang harus dilakukan jika kini langit yang berusaha memisahkan mereka?
2. The Liar and His Lover (2013)
Sinopsis film the liar and his lovers (kanojo wa uso o aishisugiteru/カノジョは嘘を愛しすぎてる) bercerita tentang seorang pria yang berusaha menutupi sebuah kenyataan demi menjalani kehidupan seperti yang diinginkan. Diawali dengan seorang pemuda bernama ogasawara aki yang memiliki minat tinggi terhadap music. Hal tersebut dibuktikan oleh ogasawara aki dengan membentuk sebuah grup band bernama crude play.
Dimana dalam grup band tersebut, aki mendapatkan peran sebagai seorang basist. Tentunya sebagai seorang pendiri sekaligus anggotanya, aki memiliki harapan tinggi bahwa band miliknya tersebut akan mampu merengguk kesuksesan. Namun tentunya bukan perkara yang mudah untuk bisa melakukan hal tersebut. Dibutuhkan kerja keras dan juga perjuangan panjang untuk bisa berada di titik tertinggi.
Namun perjuangan tersebut tidak berujung dengan kesia-siaan karena nama band crude play mulai terdengar dan mulai memiliki basis penggemar. Hingga kemudian secara tidak sengaja, aki bertemu dengan seorang gadis dari keluarga penjual sayur bernama koeda riko. Karena pertemuan yang unik tersebut nyatanya membuat mereka berdua terlibat dalam cinta pandangan pertama.
Namun hal tersebut malah membuat aki terjerembab dalam dilemma yang pelik. Karena dia tidak ingin riko mengetahui identitasnya sebagai seorang pemain band. Karena apabila hal tersebut sampai terjadi maka aki takut pamoritas bandnya yang tengah naik daun menjadi terganggu. Tentunya aki tidak ingin hal tersebut terjadi.
Karena itulah, aki memutuskan untuk mengaku sebagai seorang orang lain. Hal tersebut dilakukan semata-mata agar band crude play tetap bisa berjalan dan hubungan asmaranya dengan riko juga terus berlanjut. Aki tidak pernah menyangka bahwa kebohongan yang ia buat bagaikan menyalakan api dalam sekam.
Karena perlahan rahasia yang dimiliki oleh aki akhirnya terungkap. Hal tersebut membuat riko begitu kecewa dan menganggap aki tak lebih dari seorang pembohong. Tidak sampai disitu saja, nasib dari crude play juga berada di ujung tanduk
3. Heavenly Forest (2006)
Film ini mengisahkan tentang kisah cinta mahasiswa yang hobinya menjadi fotografer, Makoto Segawa (Hiroshi Tamaki) saat awal perkuliahan baru dia tidak mengikuti orientasi awal perkuliahan, disaat itu Makoto Segawa bertemu dengan Shizuru Satonaka (Aoi Miyazaki) yang berdiri di pinggir jalan hendak menyebrangi jalan yang ramai akan kendaraan. Makoto ingin menolong Shizuru menyebrang melalui alternatif jalan lain, tapi Shizuru tetap memlilih menyebrang lewat jalan itu. Sejak saat itu mereka jadi sering ketemu, scene selanjutnya mereka bertemu di kantin dan akhirnya saling berkenalan satu sama lain. Beberapa hari kemudian Makoto mencoba menerobos suatu kawasan hutan tertutup oleh umum, saat menerobos hutan tertutup itu, Makoto dibuntuti oleh Shizuru, dan mereka pun memasuki hutan tertutup tersebut. Sesampainya mereka di pedalaman hutan, mereka terpesona oleh pemandangan hutan yang begitu indah. Makoto yang hobi memotret, mengajari Shizuru memotret, hanya saja Makoto yang senang memotret pemandangan beda halnya dengan Shizuru yang lebih senang memotret ekspresi orang orang di sekitar.
Disaat bersamaan Makoto juga berkenalan teman teman mahasiswanya, salah satunya adalah Miyuki Toyama (Meisa Kuroki), di film ini juga hadir kangmas kesayangan aku Keisuke Koide tapi sayang Koide bukan bintang utamanya, T_T. Perkenalan Makoto dengan Miyuki tampaknya membuat Makoto menyukai Miyuki, meski disisi lain Makoto sudah sangat dekat dengan Shizuru, mungkin karena penampilan fisik, Makoto lebih menyukai Miyuki dibanding Shizuru, Hal ini membuat Shizuru sedih, dan terus berkata “kalo aku tumbuh dewasa, aku akan menjadi wanita yang cantik dengan body sexy”, mendengar perkataan Shizuru, Makoto tertawa seolah tidak bisa percaya akan perkataan Shizuru
Pada suatu hari Shizuru kabur dari rumahnya dan tinggal di kampus, melihat keadaan Shizuru, Makoto menawarkan Shizuru untuk tinggal di rumahnya, dari sinilah Makoto dan Shizuru semakin dekat dan membuat Shizuru jatuh cinta kepada Makoto, bahkan Shizuru sudah jatuh cinta saat pertama bertemu dengan Makoto, sayangnya cinta Shizuru bertepuk sebelah tangan karena Makoto menyukai Miyuki. Shizuru yang cemburu kepada Miyuki malah mendekati Miyuki dan akhirnya mereka akrab, keakraban ini membuat Makoto bingung, perkatan Shizuru “aku ingin orang yang aku cintai, mencintai orang yang dicintainya” membuat Makoto terdiam
Beberapa hari kemudian Makoto dan Miyuki pergi berkencan ke pameran busana pernikahan, celakanya Makoto yang sebelumnya mengidap penyakit gatal gatal lupa membawa obatnya, tapi apa yang terjadi, obat yang dibutuhkan Makoto ada di kantong bajunya, Makoto baru menyadari bahwa Shizuru lah yang meletakkan obat tersebut. Sesampainya Makoto di rumahnya dan bertemu dengan Shizuru, Makoto menanyakan kapan hari ulang tahun Shizuru dan menanyakan hadiah apa yang diinginkan oleh Shizuru, uwaaa…so sweat banget. Ditanya begitu Shizuru langsung menetapkan bahwa besok adalah hari ulang tahunnya, dan ketika ditanya hadiah apa yang diinginkan, Shizuru menjawab “aku ingin sebuah ciuman”… Maka keesokannya, Makoto dan Shizuru pun pergi ke hutan tertutup itu dan mereka pun berciuman, disaat itulah Makoto mulai ada perasaan terhadap Shizuru.
Namun disaat Makoto merasakan begitu pentingnya Shizuru baginya, justru saat itu Shizuru mendadak pergi tanpa kabar dan hanya meninggalkan pesan ucapan terima kasih yang menempel di kulkas. Tanpa disadari oleh Makoto di hutan itulah dia terakhir melihat Shizuru.
4. Su-ki-da (2005)
Sinopsis film su-ki-da (sukida; 好きだ) bercerita tentang seorang gadis remaja yang baru berusia 17 tahun bernama yu hirahara. Layaknya kehidupan yang dimiliki oleh para remaja yang dipenuhi dengan keceriaan dan juga cinta, hal yang sama juga terjadi pada kehidupan yang dimiliki oleh yu hirahara. Namun sayangnya kehidupan cinta yang dimiliki oleh yu hirahara berjalan tidak terlalu sempurna.
Hal tersebut disebabkan karena nyatanya selama ini yu hirahara menyimpan sebuah perasaan cinta yang tidak pernah diungkapkan. Dimana perasaan cinta tersebut ditunjukan kepada seorang siswa tampan di kelasnya bernama yosuke fujita. Hal tersebut terbukti dengan yu hirahara yang seringkali memperhatikan yosuke fujita meskipun dari jauh. Dan ada satu kegiatan dari yosuke fujita yang tidak pernah dilewatkan oleh yu hirahara.
Kegiatan tersebut adalah yosuke fujita yang memainkan gitar di pinggir sungai dan menyanyikan sebuah lagu. Bagi yu hirahara, kegiatan tersebut adalah sesuatu terindah yang pernah dilihat dalam hidupnya. Di sisi lain, yu hirahara memiliki seorang kakak perempuan yang baru saja mengalami sebuah tragedy.
Tragadi tersebut adalah kekasih yang begitu ia cintai ternyata meninggal dunia. Tentunya hal tersebut membuat sang kakak terpuruk dan berduka. Namun ternyata hal tersebut tidak berlangsung untuk lama karena tanpa alasan yang diketahui oleh yu hirahara, kakaknya telah kembali ceria lagi. Hingga kemudian yu hirahara menemukan alasan dibaliknya.
Alasan tersebut ternyata pria yang selama ini menjadi pujaan hati dari yu hirahara yaitu yosuke fujita ternyata menyimpan perasaan suka terhadap kakaknya. Hal tersebut tentunya membuat yu hirahara dalam kondisi yang penuh dilematis. Di satu sisi, dia tidak ingin kehilangan yosuke fujita namun di satu sisi yang lain, yu hirahara tidak ingin menghilangkan kebahagiaan yang dimiliki oleh kakaknya yang baru saja kehilangan kekasih yang begitu ia cintai. Hingga akhirnya yosuke fujita membuat sebuah keputusan sulit untuk hatinya sendiri.
5. I Just Wanna Hug You (2014)
Suatu ketika, Koyanagi Masaki bertemu dengan Yamamoto Tsukasa di sebuah arena olahraga milik pemerintah. Pertemuan yang sederhana, biasa saja. Tak ada hal yang istimewa selain Masaki dan teman-temannya ingin berlatih basket, sementara Tsukasa ingin memakai arenanya untuk berlatih Boccha. Kemudain, arenanya pun dibagi dua. Juga setting Hokkaido yang dingin. Hanya itu. Tsukasa yang terpaksa duduk di kursi roda akibat kecelakaan yang dialaminya semasa SMA, satu-satunya hal yang menarik saya untuk menikmati kisah melodrama yang disajikan dalam film ini. Saya kemudian menemukan diri saya sendiri yang tersenyum tipis, haru, dan membiarkan airmata saya mengalir dalam diam.
Walaupun Tsukasa cacat, hanya bisa duduk di kursi roda, hanya tangan kirinya saja yang bisa digerakan, tetapi dia punya hak untuk bisa mencintai dan dicintai seseorang, memiliki seorang belahan jiwa. Dia yang sering mengalami ‘lupa’ secara temporari, tetap punya kemauan keras untuk dapat melalui hidupnya dengan mandiri. Karakternya membawa saya pada keyakinan, bahwa Tuhan Maha Adil. Tidak ada seorang anak manusia pun yang diberi kesusahan terus-menerus, asalkan dia mau untuk menghadapi tantangan untuk memilih hidup bahagia.
Kemudian Masaki. Sungguh dia lelaki yang luar biasa hebat. Dia menerima Tsukasa, mencintainya, mendukungnya, bahkan ketika Masaki memutuskan untuk menikahi Tsukasa, saya dibuat terharu setengah mati. Bayangkan! Orangtua Masaki saja sangsi menerima Tsukasa yang dianggapnya cacat untuk menjadi menantu mereka. Ibu Tsukasa sendiri, ragu untuk menikahkan putrinya yang dikiranya akan menyusahkan keluarga Koyanagi. Tetapi apa yang terjadi pada akhirnya? Masaki menerima Tsukasa dengan utuh. Saat dipaksa Ibu Yamamoto menonton rekaman perjuangan Tsukasa seusai kecelakaan saja, dia nggak selangkah pun berniat untuk mundur dari keputusannya melamar Tsukasa.
“Apakah cinta harum seperti bunga? Apakah cinta hangat seperti sinar matahari? Lalu apakah cinta itu?”
6. Hanamizuki (2010)
Sinopsis film hanamizuki (ハナミズキ) mengisahkan tentang seorang gadis kecil bernama hirasawa sae. Semenjak kecil sae memiliki sebuah impian yang tidak pernah berubah dan berusaha untuk bisa ia raih. Impian tersebut adalah untuk bisa melanjutkan pendidikannya di sebuah universitas terkenal di jepang. Hal tersebut dilakukan semata-mata untuk membuat ayah dari hirasawa sae menjadi bangga. Ayah dari hirasawa sae sendiri adalah seorang fotografer terkenal.
Hal tersebut tidak lepas karena berbagai foto karya ayah hirasawa sae selalu sukses di pasaran dan diperbincangkan oleh banyak orang. Sehingga tidak heran apabila sae begitu bangga dengan ayahnya tersebut. Namun kemudian kemalangan harus dirasakan oleh sae. Ketika ayahnya harus meninggal dunia. Hal tersebut membuat sae merasa begitu kehilangan namun disisi lain juga menambah semangatnya untuk mewujudkan impianya. Hingga kemudian sebuah kesempatan datang ketika sae akan mendatangi sebuah ujian masuk universitas yang selama ini ia impikan. Namun kemudian dalam perjalanan menuju ke ujian tersebut, sae malah bertabrakan dengan kohei.
Akibat dari insiden tersebut, sae terpaksa harus gagal mengikuti ujian yang selama ini impikan. Kohei yang merasa bersalah memutuskan untuk mendekati sae dan memberikan semangat kepadanya. Dari sanalah kemudian terjalin hubungan yang dekat diantara mereka berdua. Kohei sendiri adalah seorang pelajar di sebuah pendidikan jurusan perikanan.
Kohei mengambil jurusan tersebut tidak lepas karena ayahnya yang merupakan seorang petani. Sehingga kohei ingin melanjutkan profesi turun temurun dari keluarganya tersebut. Keduanya lantas menjadi saling akrab satu sama lain. Bahkan mereka kemudian saling mendukung impian mereka masing-masing. Sesuatu yang membuat mereka berdua menyadari bahwa mereka memang membutuhkan satu sama lain. Namun kemudian jarak terpaksa memisahkan mereka berdua.
7. Rainbow Song (2006)
Sinopsis film rainbow song (虹の女神 niji no megami) bercerita tentang seorang wanita sekaligus aktris yang karirnya tengah naik daun bernama aoi sato. Hal tersebut dapat terlihat dari banyaknya film yang dibintangi oleh aoi sato. Dimana semua film tersebtu selalu sukses di pasaran. Sehingga tidak heran apabila nama aoi sato semakin menjulang tinggi. Namun sayangnya segala karir indah tersebut tidak bertahan untuk lama. Semuanya segala direbut oleh sebuah peristiwa tragis. Peristiwa tragis tersebut adalah sebuah kecelakaan pesawat.
Masalahnya adalah aoi sato berada dalam pesawat tersebut dan dipastikan tidak selamat. Hal tersebut tentunya menjadi pukulan berat bagi para penggemar dari aoi sato. Namun bisa dibilang yang palimng terpururk sekaligus terpuruk dari peristiwa tersebut adalah kekasih dari aoi sato yaitu tomoya kishida.
Apalagi beberapa menit sebelum peristiwa tersebtu terjadi, aoi sato terlebih dahulu mengirimkan sebuah gambar kepada tomoya kishida melalui handphone. Gambar itu sendiri merupakan gambar sebuah pelangi yang indah. Ternyata gambar pelangi bukankag gambar yang tidak memiliki arti bagi mereka berdua.
Hal tersebut tidak lepas karena gambar pelangi adalah yang menyatukan mereka berdua. Maka kemudian cerita lantas bergulir pada masa lalu ketika mereka berdua belum saling mengenal antara satu sama lain. Semuanya diawali ketika aoi sato masihlah seorang wanita biasa saja yang artinya adalah dia belum menjadi seorang artis.
Sedangkan tomoya kishida adalah seorang manajer artis yang tengah berusaha mencari seorang artis yang berbakat. Hingga kemudian suatu kali, aoi sato merasa ada yang membuntutinya kemanapun dia pergi. Ternyata orang tersebut adalah tidak lain adalah tomoya kishida.
Nyatanya tomoya kishida tertarik dengan salah satu teman dari aoi sato untuk dijadikan artis. Semenjak itulah kedekatan antara aoi sato dan tomoya kishida menjadi semakin intens. Bahkan mereka berdua mulai jatuh hati antara satu sama lain. Dan pelangi lantas menyatukan mereka berdua.
8. The Girl in the Sun (2013)
Cerita dimulai ketika Kosuke sudah dewasa dan bekerja di salah satu perusahaan periklanan. Tampaknya masa remaja dan dewasa Kosuke dihabiskan dengan membosankan tanpa adanya bumbu-bumbu percintaan. Hal tersebut tampak ketika adik Kosuke selalu mengejek kakaknya. Berbeda dengan kakaknya, adiknya tampak seperti orang playboy. Mungkin Kosuke masih menyimpan harapan untuk bertemu dengan teman masa SMP-nya.
Kosuke dan rekannya mendapatkan proyek kerjasama dengan perusahaan lain dalam membuat iklan untuk memperkenalkan produk kliennya. Ketika Kosuke mendatangi tempat mitranya, disanalah dia tidak menyangka bertemu dengan Mao yang tampak berbeda dan cantik. Dari pertemuan itu, komunikasi di antara mereka berlanjut. Kisah cinta keduanya pun mulai berkembang lagi. Hingga pada akhirnya Kosuke memberanikan diri untuk melamar Mao. Di saat pertemuan dengan orangtua Mao, Kosuke akhirnya mengetahui kebenaran mengenai isu yang pernah beredar ketika SMP mengenai siapa sebenarnya Mao dari ayah Mao. Kosuke tidak mempermasalahkan kenyataan tersebut dan dia mencintai apa adanya Mao.
Semuanya tidak berhenti disini saja. Setelah pernikahan dan mereka berdua mulai tinggal bersama, ada beberapa kejadian yang mulai menyerang Mao. Disini awalnya saya menebak bahwa Mao mengidap suatu penyakit tertentu, seperti cerita drama-drama Jepang dan Korea pada umumnya. Namun, tebakan itu tidak tepat. Karena ada sebuah kejadian yang berkaitan dengan masa kecil Kosuke ketika dia bermain di pantai dan menolong seekor kucing kecil. Kejadian selanjutnya ketika anak tetangga mereka yang hampir jatuh dari teras yang tinggi dan Mao menolongnya dari ketinggian yang tidak lazim untuk selamat. Sedikit demi sedikit Kosuke mulai mencari tahu siapa sebenarnya Mao. Ketika semua hampir terungkap, tiba-tiba Mao menghilang. Semua orang yang berhubungan dengan Mao tidak mengenal siapa Mao. Kosuke tampak semakin bingung. Satu-satunya tempat yang disukai oleh Mao menjadi tujuan akhir Kosuke mencari Mao dan menjadi jawaban penting bagi Kosuke.
9. Close Range Love (2014)
Yuni Kururugi (Nana Komatsu) adalah seorang siswa SMA yang cerdas yang memiliki bakat. Dia selalu mendapat nilai tinggi di semua mata pelajaran kecuali dalam pelajaran Bahasa Inggris. Kemudian seorang guru bahasa Inggris baru mulai bekerja di sekolah tinggi Yuni. Namanya Haruka Sakurai (Tomohisa Yamashita) dan dia sangat tampan.
Yuni mulai menerima les dari Mr. Haruka Sakurai Tidak lama kemudian Yuni memiliki perasaan untuk gurunya dan dia menyadari bahwa dia sekarang cinta. Yuni kemudian mengakui perasaan tersebut kepada gurunya.
10. Be with You (2004)
Sinopsis film be with you (ima, ai ni yukimasu) mengisahkan tentang seorang pengantar kue yang datang ke sebuah rumah di musim penghujan. Seorang remaja laki-laki yang bernama yuji menyambut pengantar kue tersebut dengan wajah kebingungan. Hal tersebut tidak lepas karena pada saat itu bukan waktu dari sang pengantar kue untuk mengantarkan kue miliknya.
Namun kemudian sang pengantar kue tersebut memberikan sebuah alasan yang cukup menyentuh. Alasan tersebut adalah bahwa hari itu toko kue tempatnya bekerja akan tutup dan itu akan menjadi pengantaran kue terakhir untuk keluarga yuji. Hal itu membuat yuji teringat dengan masa lalu yang pernah terjadi dengannya. Sebuah masa lalu yang membuat yuji menyadari tentang artinya hidup.
Cerita bergulir pada yuji ketika masih kecil. Pada saat itu, yuji hanya tinggal bersama dengan ayahnya. Kondisi tersebut terjadi karena ibu dari yuji yang telah meninggal dunia. Dan ternyata kematian dari ibunya membuat yuji selalu dihantui oleh rasa bersalah. Hal tersebut terjadi karena ibunya meninggal dunia ketika melahirkan yuji.
Kondisi itulah yang membuat yuji selalu merasa bahwa ibunya meninggal dunia dikarenakan kehadiran dirinya di dunia. Hingga suatu kali, yuji teringat perkataan ayahnya bahwa ibunya pernah bercerita tentang sebuah dongeng. Dalam dongeng tersebut diceritakan bahwa setiap orang yang meninggal dunia akan berkumpul pada sebuah bintang yang sama. Dan mereka semua akan kembali ke dunia ketika musim hujan datang. Yuji begitu terpesona dengan dongeng tersebut, ia begitu percaya dengan kenyataan dari dongeng tersebut. Untuk itulah ketika musim hujan datang, yuji segera mengajak ayahnya untuk pergi ke hutan.
Hal tersebut karena yuji percaya bahwa ibunya akan hidup lagi. Namun kemudian apa yang diharapkan oleh yuji benar-benar menjadi kenyataan. Ada seorang wanita yang memiliki wajah begitu mirip dengan ibunya berada di dalam hutan. Namun yang menjadi aneh adalah karena wanita tersebut kehilangan memorinya.
11. Evergreen Love (2016)
Film ini akan berkisah tentang Sayaka (Mitsuki Takahata), ia bekerja di sebuah kantor. Namun, dalam urusan pekerjaan dan cinta, Sayaka tidak lah mujur. Di suatu malam, dia menemukan seorang pria, Itsuki (Takanori Iwata), yang sedang jatuh pingsan tepat di depan rumahnya.
Lalu Sayaka, menolong dan membawa pria tersebut kerumahnya. Mereka mulai hidup bersama, Itsuki mengajarkan Sayaka tentang memasak tumbuhan-tumbuhan liar dan mengumpulkan tanaman liar, namun mereka memiliki rahasia. Bagaimana kelanjutan kisah mereka berdua?
12. Crying Out Love in the Center of the World (2004)
Crying Out Love, in the Center of the World yang beralur maju mundur ini bercerita tentang kisah cinta sepasang remaja di tahun 1980-an antara Sakutaro Matsumoto & Aki Hirose.
Layaknya sepasang muda-mudi yang sedang dimabuk asmara, Saku dan Aki pun menjalani hari-hari yang indah bersama. Mereka bahkan saling bertukar kaset rekaman tentang apa yang mereka rasakan dan alami satu sama lain.
13. Kimi ni Todoke (2010)
Kimi ni todoke mengisahkan tentang sawako kuronuma(mikako tabe) yang selalu dihindari oleh teman-teman sekelasnya karena namanya menyerupai “sadako”, karakter utama dalam film horor ring. Mereka percaya sawako mampu memberikan nasib buruk pada orang serta dapat memanggil hantu. Di sisi lain shota kazehaya (haruma miura) adalah seorang siswa populer di sekolahnya.
Pada hari pertama sekolah, sawako membantu kazehaya untuk menemukan jalan menuju sekolah. Sejak hari itu, kazehaya memperlakukan sawako dengan baik. Sawako juga berteman dengan teman-teman sekelasnya chizuru yoshida dan ayane yano. Dengan bantuan mereka, ia berhasil mendapatkan kepercayaan diri dan berinteraksi lebih baik dengan teman-teman sekelasnya.
Rumor aneh seperti ayane telah tidur dengan 100 orang mulai menyebar. Sawako menjauhkan diri dari teman-teman yang baru dikenalnya karena ia percaya hal itu akibat mereka dekat dengannya. Namun atas saran dari kazehaya, sawako berani melawan orang-orang yang menyebarkan rumor. Chizuru dan ayane yang sangat tersentuh oleh tindakan sawako. Persahabatan merekapun menjadi lebih kuat.
Pada festival olahraga, kurumizawa berpura-pura menjadi teman sawako. Ia mengakui perasaannya terhadap kazehaya dan meminta sawako membantunya namun sawako menolak. Kurumizawa kemudian berusaha keras untuk mengalihkan perhatian sawako untuk ryu. Namun, rencana tersebut gagal karena kazehaya merasa cemburu. Chizuru dan ayane kemudian mengetahui rencana kurumizawa dan memberikan peringatan padanya. Namun, sawako meminta keduanya untuk tidak mengungkapkan insiden ini pada kazehaya. Kurumizawa kemudian mengakui perasaannya untuk kazehaya namun kazehaya menolaknya.
Kazehaya tiba-tiba mengakui perasaannya pada sawako dan memintanya untuk menjadi pacarnya. Dia juga bertanya apakah dia bisa pergi berkencan dengannya pada malam natal. Sawako menolak dan berlari ke bus meninggalkan kazehaya yang merasa sedih. Bahkan sawako tidak muncul di pesta malam natal yang telah ia janjikan, meninggalkan kazehaya dalam suasana hati yang buruk di pesta. Chizuru dan ayane menyuruhnya pergi meminta maaf kepada kazehaya pada malam tahun baru ketika ia menjadi relawan di festival. Namun, konser orkestra ayah sawako juga dilangsungkan pada malam itu, sehingga sawako harus memilih salah satu. Sawako akhirnya memutuskan memilih kazehaya dan meminta maaf kepada ayahnya. Sementara itu, kazehaya melihat buku pegangan sawako membuatnya akhirnya mengerti perasaan sawako terhadap dirinya. Akhirnya mereka bertemu setelah tahun baru dan menyampaikan perasaan mereka.
14. Love Exposure (2008)
Sinopsis film love exposure (ai no mukidashi/愛のむきだし) bercerita tentang seorang pemuda yang dibesarkan dalam keluarga relijius bernama yu honda. Kerelijusan tersebut bersumber dari ibunya yang merupakan seorang penganut katolik yang taat. Sesuatu yang kemudian juga yu honda tularkan kepada suaminya yang tidak lain adalah dari yu honda.
Mereka berdua kemudian menjadi pasangan suami istri yang begitu tinggi menjunjung nilai-nilai agama yang mereka percayai. Sehingga tidak heran apabila keluarga tersebut tidak pernah melakukan sesuatu yang melanggar perintah dari agama mereka. Sesuatu yang kemudian juga diajarkan kepada yu honda dan membuatnya mau tidak mau harus menuruti segala peraturan yang ada pada keluarganya. Sehingga juga membentuk pribadi yu honda sebagai seseorang yang relijius.
Hingga suatu kali, keluarga tersebut sedikit terguncang dengan kematian dari ibu mereka. Hal tersebut membuat yu honda hanya tinggal bersama dengan ayahnya. Mereka berdua kemudian tetap menjalani kehidupan sebagai keluarga yang relijius. Masalah mulai muncul ketika ayahnya ternyata jatuh hati kepada wantia lain bernama koriko.
Hubungan dari mereka berdua juga semakin dekat dari hari ke hari. Hingga kemudian koriko meminta sebuah persyaratan apabila mereka berdua ingin melanjutkan hubungan pada jenjang yang lebih serius. Syarat tersebut adalah yu honda dan ayahnya harus melakukan sebuah pengakuan dosa. Hal tersebut nantinya agar mereka bisa menjadi keluarga relijius yang sempurna.
Ayah dari yu honda telah melakukan pengakuan dosa dan meminta anaknya untuk melakukan hal yang sama. Yang menjadi masalahnya adalah yu honda merasa tidak memiliki dosa untuk diakui. Karena terus dipaksa oleh ayahnya untuk melakukan pengakuan dosa akhirnya yu honda memutuskan untuk membuat dosa.
Yaitu ia kemudian menjelma menjadi seorang pemuda mesum yang seringkali memfoto celana dalam para wanita. Namun anehnya adalah dari semua wanita tersebut tidak ada satupun yang berhasil membuat yu honda tergoda.
15. Taiyo no uta (2006)
Taiyou no uta menceritakan mengenai kaoru (yui) yang memiliki xeroderma pigmentosum (xp) sehingga tidak diperbolehkan terkena sinar matahari. Dia tidur di siang hari dan aktif di malam hari. Dia menghabiskan waktu setiap malam bermain gitar di depan stasiun. Di luar jendela kamar tidurnya dia melihat koji fujishiro (takashi tsukamoto) dengan papan selancar. Kaoru melihatnya bersama teman-temannya mengunjungi laut setiap pagi sebelum ia tidur. Suatu hari ia memperkenalkan dirinya kepada koji tanpa memberi tahu tentang penyakitnya.
Malam berikutnya kaoru duduk di halte bus. Koji datang dan keduanya mulai berbicara. Koji kemudian berjanji akan menemuinya lagi dan mendengarkannya bernyanyi di malam hari. Ketika mereka bertemu, pemain jalanan lainnya telah mengambil tempat kaoru. Koji memutuskan untuk membawa kaoru ke kota untuk melihat pemandangan kemudian bermain di lapangan. Pada saat kaoru menyanyi, orang-orang berkerumun mendengarkannya bernyanyi. Setelah itu mereka menuju pantai dan disana koji menyatakan perasaannya.
Kencan berakhir ketika matahari terbit dan kaoru segera berlari ke rumah. Koji kaget diberitahu tentang kondisi kaoru. Sejak saat itu kaoru bersikeras menolak bertemu koji. Koji mengetahui ada sebuah studio rekaman di mana kaoru bisa merekam lagunya sehingga ia pun bekerja untuk mendapatkan uang agardapat membayar rekaman kaoru. Ayah kaoru merasa simpati dan mengundang koji makan malam. Saat makan malam koji mengungkapkan rencananya untuk membuatkan cd album untuk kaoru. Saat kaoru mengantar koji keluar rumah kaoru perlahan menyadari bahwa koji benar-benar peduli padanya.
Baca juga: Jangan dengerin sendiri , A copy of my mind , Air mata fatimah , Romeo rinjani , Negeri van oranje
Setelah penyakit kaoru memburuk, dia mulai kehilangan kendali atas tangannya dan tidak bisa bermain gitar namun dia meyakinkan koji bahwa dia masih bisa bernyanyi. Di studio, kaoru meminta keluarga dan teman-temannya untuk meninggalkannya rekaman sendirian.
Waktu cepat berlalu dan seperti yang dijanjikan, kōji membawa kaoru ke pantai untuk melihatnya surfing. Kaoru memakai setelan pelindung agar bisa bertahan dibawah sinar matahari. Kaoru mengeluh bahwa baju pelindungnya semakin panas. Kemudian ayah kaoru meyakinkannya jika dia melepaskan bajunya maka baju itu tidak akan mengganggunya lagi sehingga dia bisa berlari dengan bebas. Namun kaoru menolaknya. Dengan bajunya, ia berjuang untuk berjalan terpincang-pincang menuju kōji.
Akhirnya kaoru meninggal. Ia beristirahat untuk selamanya di peti mati penuh bunga matahari. Setelah kematiannya, kōji dan teman serta keluarga kaoru mendengarkan lagu kaoru yang akhirnya dirilis.
16. Norwegian Wood (2010)
Berseting di Tokyo era 60-an, ‘Norwegian Wood’ berkisah tentang hubungan antara seorang pria usia muda dengan dua perempuan yang mengisi hidupnya secara bersamaan. Toru Watanabe (Ken’ichi Matsuyama, Death Note) sama sekali tidak menyangka pertemuannya dengan Naoko (Rinko Kikuchi, Babel), kekasih sahabatnya yang meninggal karena bunuh diri, berujung pada sebuah hubungan yang rumit.
Setelah menghabiskan malam penuh keintiman, beberapa waktu kemudian Naoko menghilang. Ternyata ia tengah dirawat di sebuah sanotorium yang terletak dipegunungan untuk mengatasi masalah kejiwaanya, yang tampaknya terganggu setelah kematian kekasihnya. Disaat lain, Toru juga mulai berhubungan dengan Midori (Kiko Mizuhara), seorang gadis periang yang ternyata juga menyimpan kepedihan dibatinnya.
17. L.DK (2014)
Sinopsis film l. Dk bercerita tentang seorang gadis yang harus berpisah dengan orang tuanya, gadis ini bernama aoi nishimori. Hal itu karena aoi nishimori harus melanjutkan pendidikannya dan juga tidak ingin berpisah dengan teman-temannya. Sehingga membuat aoi nishimori lebih memilih untuk menyewa sebuah apartemen untuk tempat tinggalnya.
Aoi nishimori sendiri memiliki seorang sahabat dekat bernama moe. Persahabatan diantara mereka berdua telah terjalin lama dan membuat mereka telah mengenal satu sama lain. Karena kedekatan tersebutlah yang membuat aoi nishimori selama ini mengetahui bahwa moe tengah jatuh hati kepada siswa paling terkenal di sekolah yaitu kugayama. Keterkenalan kugayama memang tidak pernah diragukan lagi dengan ketampanan miliknya.
Hingga suatu kali, moe memberanikan diri untuk mengungkapkan perasaan yang ia miliki kepada kugayama. Namun sayangnya harapan yang dimiliki oleh moe terpaksa menjadi sakit hati. Hal tersebut disebabkan karena kugayama menolak pernyataan cinta dari moe. Tidak berhenti sampai disitu saja, kugayama juga mempermalukan moe didepan teman-temannya. Hal tersebut tentunya membuat moe begitu malu dan juga sakit hati.
Sebagai seorang sahabat tentunya aoi tidak terima sahabatnya diperlakukan seperti itu. Dengan emosi memuncak, aoi melabrak kugayama dan menendang tubuhnya. Namun kemudian hal tersebut berbuntut panjang. Karena ternyata akibat tendangan yang dilakukan oleh aoi membuat kugayama mengalami cidera yang parah.
Hal tersebut membuat aoi harus merawat kugayama mau ataupun tidak mau. Hal tersebut malah kemudian membawa banyak masalah bagi mereka berdua. Karena tidak tahan dengan sifat kugayama yang suka menindas, aoi secara tidak sengaja membakar salah satu benda. Hal tersebut membuat alarm otomatis pemadam kebakaran menyala sekaligus membuat kamar apartemen yang dimiliki oleh kugayama menjadi basah.
Kondisi tersebut membuat kugayama terpaksa menginap satu kamar dengan aoi di apartemen miliknya. Dari sanalah kemudian terjadi hubungan yang lebih dekat diantara mereka berdua.
18. My Pretend Girlfriend (2014)
Japanese Movie ini bercerita tentang ‘cinta pertama’ Noboru Aihara. Noboru Aihara belum pernah berpacaran dan notabene bukan anak populer tiba-tiba harus berpura-pura berpacaran dengan Momose. Alasannya karna Noboru tanpa sengaja memergoki Momose dan Miyazaki berpacaran, padahal Miyazaki telah berpacaran dengan Tetsuko; Intinya untuk membantu Shun Miyazaki menutupi perselingkuhannya dengan Hikaru Momose.
Awalnya Noboru Aihara menolak dan bertingkah sangat kaku ke Momose. Mungkin karna belum pernah pacaran (?). Tapi karena perasaan ingin balas budi terhadap Miyazaki-senpai, akhirnya Noboru menyetujui rencana Miyazaki dan Momose tersebut.
Perjalanan kisah ‘pacaran pura-pura’ mereka cukup lucu, terutama karna Noboru yang terlalu polos dan Momose yang terlalu bersikeras dengan perasaannya ke Miyazaki senpai— yang notabene adalah siswa popular di sekolahnya.
Semua mulai berubah sejak Momose berkunjung ke rumah Noboru dan bertemu dengan ibunya. Sang ibu memberikan respon sangat baik terhadap Momose dan membuat Noboru semakin menyukai Momose.
19. My Rainy Days (2009)
Sinopsis film my rainy days (tenshi no koi; 天使の恋) bercerita tentang seorang gadis yang tenggelam dalam dunia malam bernama rio ozawa. Dimana awalnya rio ozawa memang tidak pernah berniat untuk menjadi seorang wanita penghibur namun sebuah kejadian mengubah segalanya. Kejadian tersebut adalah ketika rio ozawa tengah membutuhkan biaya untuk sekolahnya namun dia tidak memiliki siapapun untuk dimintai bantuan.
Karena kondisi terdesaklah, rio ozawa kemudian melakukan tindakan nekat untuk menjadi seorang wanita penghibur. Hingga perlahan, rio ozawa mulai bisa menikmati pekerjaanya sebagai seorang wanita penghibur. Hal tersebut tidak lepas karena mudahnya rio ozawa mendapatkan uang dalam jumlah besar dari profesi tersebut. Hingga suatu kali, rio ozawa terkena batunya. Yaitu ia diketahui hamil di luar nikah tanpa diketahui siapa ayah dari anak di kandungannya.
Rio ozawa kemudian disarankan untuk mengugurkan kandungan tersebut di sebuah rumah sakit. Meskipun awalnya tidak setuju dengan saran tersebut namun karena tidak memiliki pilihan lain maka rio ozawa pun melakukannya. Di sisi lain ada seorang pemuda bernama kouki ozawa yang mendatangi rumah sakit yang sama.
Dimana kemudian kouki ozawa mendapatkan kabar yang mengejutkan sekaligus menyedihkan. Kabar tersebut adalah tentang tumor otak di kepalanya yang sudah tidak mungkin disembuhkan lagi. Bahkan akibat dari tumor otak tersebut, membuat kouki ozawa hanya memiliki umur yang tidak panjang lagi. Hingga kemudian rio ozawa dan kouki ozawa duduk di sebuah kursi yang sama di rumah sakit tersebut tanpa mengetahui takdir akan segera menautkan mereka berdua.
Semuanya diawali ketika pengiriman foto yang salah alamat sehingga membuat rio ozawa dan kuoki ozawa saling bertemu satu sama lain. Dari sanalah kemudian timbul kedekatan sekaligus perasaan diantara mereka berdua.
Membuat mereka mulai berani menghadapi kenyataan hidup yang mereka miliki. Namun dibawah rinai hujan yang turun, kisah cinta mereka berjalan tidak terlalu manis.
20. Josee, the Tiger and the Fish (2003)
Sinopsis film josee, the tiger and the fish bercerita tentang seorang pemuda bernama tsuneo yang terlahir dalam k ondisi keluarga yang tidak terlalu berada. Hal tersebut membuat tsuneo harus terbiasa berjuang dan berusaha keras untuk bisa mencukupi kehidupannya. Apalagi dengan keputusan dari tsuneo untuk masuk ke sebuah universitas yang cukup favorit.
Keputusan tersebut tentunya cukup beresiko bagi tsuneo karena dengan kondisi keuangan keluarganya yang tidak berkecukupan, maka tsuneo harus mencari cara untuk membayar uang kuliahnya. Dan hanya ada satu cara untuk membayar uang kuliah tersebut yaitu tsuneo harus bekerja paruh waktu. Karena apabila dia tidak melakukan hal tersebut dipastikan, tsuneo tidak akan mampu membayar uang kuliahnya.
Namun ternyata memang bukan perkara yang mudah untuk bisa mendapatkan pekerjaan meskipun itu hanyalah pekerjaan sampingan. Hal tersebut disebabkan karena tsunoe yang masih berstatus sebagai seorang mahasiswa. Sehingga lowongan pekerjaan dengan status tersebtu masih sulit untuk bisa ditemukan. Hingga akhirnya kesempatan terbuka untuk tsunoe ketika ada sebuah salon yang akhirnya memasukan dia sebagai salah satu karyawannya.
Tentunya hal tersebut mebuat tsuneo begitu senang. Ia pun lantas memulai hari-harinya sebagai karyawan di salon tersebut. Hingga suatu kali, tsunoe mendapatkan kabar yang cukup misterius dari para pelanggan salonnya. Kabar tersebut adalah tentang keberadaan seorang wanita yang selalu membawa keranjang misterius.
Dimana banyak yang menduga bahwa keranjang misterius tersebut berisi sesuatu yang berbahaya. Awalnya tsunoe sama sekali tidak terlalu memerdulikan kabar tersebut. Hinga akhirnya tsunoe melihat wanita yang membawa keranjang misterius tersebut dengan mata kepalanya sendiri. Tentunya hal tersebut membuat tsunoe menjadi penasaran.
Tentang apa sebenarnya isi dari keranjang yang selalu dibawa oleh wanita tersebut. Akhirnya tsunoe memutuskan untuk membuntuti wanita itu. Berbagai peristiwa pun lantas membawa tsunoe bertemu dengan seorang wantia bernama josse.
21. Heaven’s Postman (2009)
Sinopsis film postman to heaven (cheon gook eui woo pyeon bae dal boo) bercerita tentang seorang pria misterius yang juga memiliki pekerjaan yang aneh. Dia adalah shin jae joon yang bertugas sebagai pengantar surat ke surga. Shin jae joon menerima surat yang dituliskan dari orang-orang yang memiliki urusan yang belum selesai dengan mereka yang sudah meninggal.
Meskipun pekerjaannya terdengar ganjil namun nyatanya banyak orang yang menggunakan jasa shin jae joon sebagai seorang “postman to heaven”. Hal itu tidak lepas karena banyak orang yang memiliki masalah, uneg-uneg hingga cerita yang ingin disampaikan kepada mereka yang sudah meninggal. Dan selama ini setelah menggunakan jasa dari shin jae joon segala hal tersebut dapat diselesaikan dengan baik.
Hingga suatu kali, ada seorang wanita bernama joo haa na yang ingin mengirimkan sebuah surat kepada kekasihnya yang baru saja meninggal. Ia kemudian menggunakan jasa shin jae joon. Namun haa na begitu penasaran dengan cara kerja dari jae joon bahkan mulai meragukan apa yang dilakukan oleh pria tersebut. Keraguan tersebut malah disambut jae joon dengan tawaran kepada haa na untuk menjadi assistennya. Awalnya haa na ragu namun karena tengah membutuhkan pekerjaan akhirnya dia menerima tawaran pekerjaan tersebut.
Bersamaan dengan itu, haa na mulai mengetahui cara kerja dari jae joon. Dimana cara kerja dari jae joon adalah dengan membaca seluruh surat yang diberikan kepadanya. Setelah itu dia menyortir semua surat tersebut. Surat yang dapat diselesaikan masalahnya maka akan menjadi prioritas dari jae joon. Hal tersebut dilakukan oleh jae joon semata-mata agar mereka yang ditinggalkan oleh orang yang mereka cintai dapat hidup dengan tenang. Hingga kemudian tumbuh perasaan cinta diantara haa na dengan jae joon.
22. Kimi to 100-kaime no koi (2017)
Bercerita tentang seorang mahasiswi bernama Aoi Hinata yang mengalami kecelakaan pada tanggal 27 Juli.
Ketika terbangun, ia menemukan dirinya kembali berada di kelasnya, seminggu sebelum kecelakaan. Sementara Kentaro Sakaguchi berperan sebagai teman masa kecilnya bernama Riku Hasegawa yang mengatakan bahwa ia dapat melakukan perjalanan waktu.
Aoi dan Riku saling mencintai, namun keduanya tidak pernah mengungkapkan perasaan mereka hingga saat ini. Mereka lalu melakukan perjalanan waktu bersama-sama ke masa setahun yang lalu dan menghabiskan hari-hari mereka sebagai pasangan. Tapi ada misteri besar di balik perjalanan waktu itu dan tanggal 27 Juli dengan cepat mendekati mereka.
23. Jinx!!! (2013)
Kaede (Kurumi Shimizu) dan Yusuke (Kento Yamazaki) memiliki perasaan satu sama lain, tetapi mereka tidak pernah mengungkapkan perasaan mereka dengan jujur. Ji-Ho (Hyomin), yang merupakan siswa pindahan dari Korea Selatan, pernah melihat Kaede dan Yusuke saat menghadiri universitas. Ji-Ho mengetahui perasaan yang dimiliki oleh Kaede dan Yusuke satu sama lain, kemudian Ji-Ho memperkenalkan gaya pacaran Korea dan mengajarkan kepada Kaede dan Yusuke untuk saling mencintai.
24. One Week Friends (2017)
Sinopsis one week friends bercerita tentang seorang siswa sma yuki hase (kento yamazaki) yang ingin menjadi dekat dengan teman sekelasnya yang bernama kaori fujimiya (haruna kawaguchi), dia sering melihat kaori sendirian.
Namun keinginan yuki ditolak oleh kaori fujimiya untuk menjadi dekat. Dia menolak karena dia selalu lupa sama teman-temannya setiap hari senin. Meskipun kaori telah menjelaskan semua itu, namun yuki tetap berkeras ingin menjadi teman dengannya.
25. Beyond the Memories (2013)
Kanna Seto (Masami Nagasawa kehilangan teman masa kecilnya Haruta dalam kecelakaan mobil ketika ia masih mahasiswa di sekolah tinggi. dan dia Membawa rasa sakit dari kejadian itu sepanjang hidupnya, Kanna masih terluka hingga dia dewasa.
Kanna kemudian bertemu Roku Akazawa (Masaki Okada), yang juga membawa pengalaman yang menyakitkan dari masa lalunya.
Saat Roku menjadi seorang siswa SD, seorang gadis yang bersamanya mengalami kecelakaan dan meninggal. Karena kejadian itu, Roku membawa rasa bersalah yang berat. Roku kemudian mencoba untuk membuat Kanna merasakan cinta lagi.
26. Strobe Edge (2015)
Movie Jepang “Strobe Edge” berfokus pada seorang bernama Ninako diperankan oleh Kasumi Arimura, merupakan siswa SMA perempuan. Dia memiliki kepribadian yang jujur dan murni. Teman sekelasnya yang bernama Daiki diperankan oleh Jingi Irie suka kepadanya namun Ia tidak berani mengungkapkan isi hatinya tersebut.
Suatu ketika dalam perjalan pulang di sebuah kereta Ninaki bertemu dengan Ren diperankan oleh Sota Fukushi. Ia menghadiri sekolah tinggi yang sama seperti Ninako, Ren sendiri merupakan sosok pria yang sangat populer di kalangan siswa perempuan.
Mereka berdua akhirnya saling kenal dan menghabiskan banyak waktu bersama-sama, Ninako mulai memiliki perasaan terhadap Ren.
27. Still the Water (2014)
Di pulau subtropis, pasangan remaja menangani siklus kehidupan, kematian, dan cinta yang terjalin diantara mereka.
28. 1 Litre of Tears (2005)
Drama ini merupakan kisah sebenar Aya yang berusia 15 tahun yang menghidap penyakit ataksia spinoserebelar dan meneruskan kehidupannya sehingga berusia 25 tahun. Skrip drama ini diambil dari catatan diari Aya yang ditulis sepanjang berperang dengan penyakitnya sehinggalah beliau gagal memegang pen.
Drama ini dimulakan dengan kehidupan baru Aya sewaktu melangkah ke semester baru. Dalam kegembiraannya, beliau mula mendapat beberapa kesukaran secara fizikal yang mana hanya disedari oleh ibunya. Walau bagaimanapun, suatu hari, beliau jatuh rebah di atas lantai dan ketika itulah, penyakitnya mula dikesan.
Kehidupan cinta pertamanya bersama Yuji musnah apabila Yuji seakan-akan tidak dapat menerima kenyataan bahawa kekasihnya cacat. Akibat herdikan rakan-rakan sekeliling, Yuji membuat keputusan untuk memutuskan hubungannya dengan Aya. Aya meneruskan kehidupannya dan bermulalah tarikannya kepada rakan sekelasnya yang pendiam tetapi mengambil berat akan dirinya, Haruto. Haruto terus-menerus memberi galakan kepada Aya untuk terus berjuang dan dalam diam, mereka berdua menyimpan perasaan terhadap satu sama lain. Percintaan mereka dihalang oleh ayah Haruto yang juga seorang doktor di hospital tempat Aya mendapatkan rawatan.
29. Hana and Alice (2004)
Sinopsis film hana and alice (hana to arisu/花とアリス) mengisahkan tentang dua orang gadis yang telah mengenal semenjak lama. Mereka berdua adalah hana dan alice. Tidak hanya itu saja, mereka berdua kemudian menjadi sahabat dekat yang tidak terpisahkan. Mereka berdua pun seringkali menghabiskan waktu bersama-sama.
Sehingga membuat mereka semakin mengenal pribadi antara satu sama lain. Selain itu mereka berdua juga memiliki minat dan hobi yang sama. Yaitu hobi dan minat mereka terhadap balet. Karena hal tersebutlah, mereka berdua kemudian sama-sama mendaftar di sanggar balet bersama-sama. Hal tersebut semakin mengeratkan persahabatan diantara mereka. Hingga suatu kali, alice mengajak alice untuk bolos dari les baletnya untuk sehari.
Dimana kemudian mereka berdua kemudian menaiki sebuah kereta. Di tengah jalan, alice kemudian memperlihatkan hanna pada dua pria remaja yang cukup tampan. Alice kemudian mengatakan bahwa dia menaksir salah satu dari pria tersebut dan ingin menjadi kekasihnya.
Setelah itu alice menyarankan hana untuk naksir kepada pria yang satu lagi. Dengan malu-malu, hana menolak hal tersebut. Namun ternyata dari hatinya yang terdalam, hana setuju dengan hal tersebut. Bertahun-tahun telah berlalu, mereka berdua kemudian masuk ke smu yang sama. Hingga kemudian tidak pernah ada yang menyangka bahwa di smu tersebut ada pria yang selama ini menjadi idaman dari hana yaitu miyamoto.
Maka kemudian hana mencoba berbagai cara untuk bisa mendekati miyamoto. Salah satunya adalah dengan cara masuk ke ekstrakurikuler yang sama dengan miyamoto. Namun ternyata miyamoto memiliki sifat introvert dan cukup anti social. Sehingga membuat miyamoto tidak terlalu peduli dengan orang-orang disekitarnya. Termasuk hana di dalamnya. Namun hana tidak ingin menyerah begitu saja.
Hingga kesempatan emas datang bagi hana ketika miyamoto jatuh dan membuatnya amnesia. Hal tersebut dimanfaatkan oleh hana untuk membuat miyamoto jatuh hati kepadanya. Namun yang menjadi masalahnya adalah ternyata miyamoto malah jatuh hati kepada alice begitupun sebaliknya.
30. Say ‘I Love You’ (2014)
Mei Tachibana adalah seorang siswa SMA. Karena sebuah insiden traumatis ketika dia masih kecil, Mei belum mampu mendapatkan seorang teman maupun seorang pacar.
Karena kesalahannya, Mei lalu melukai siswa laki-laki yang paling populer di sekolah bernama Yamato Kurosawa. Entah bagaimana, Yamato Kurosawa malah menyukai Mei Tachibana dan memberitahu semua orang secara sepihak bahwa Mei adalah temannya.
Suatu hari, Yamato Kurosawa menyelamatkan Mei Tachibana dari penguntit dengan menciumnya.
Dari ciuman itu, kisah cinta mereka dimulai.
31. ReLIFE (2017)
Arata Kaizaki yang diperankan oleh Taishi Nakagawa merupakan seorang yang sudah berusia 27 tahun dan pengangguran. Sebelumnya Dia telah mendapatkan pekerjaan selama 3 bulan namun memutuskan untuk berhenti.
Arata Kaizaki akhirnya mengambil sebuah program penelitian yang bernama “ReLIFE”. Dia meminum sebuah obat yang membuatnya dirinya nampak 10 tahun lebih muda (berusia 17). Dan dia akan bersekolah kembali selama setahun. Namun Di sana, Arata Kaizaki bertemu dengan seorang wanita dan jatuh cinta padanya, siswa SMU itu bernama Chizuru Hishiro diperankan Yuna Taira.
32. High School Debut (2011)
Haruna Nagasima adalah seorang cewek tomboy. Sewaktu SMP dia jadi seorang atlet Baseball di sekolahnya. Ia punya keinginan akan bekerja keras jadi atlet basket di SMP tapi setelah ia SMA, ia mau punya debut yaitu mendapatkan cinta dan pacar!
Setelah jadi anak SMA ternyata mendapatkan pacar tak semudah yang dibayangkannya. Itu semua karena penampilannya yang tidak menarik buat cowok. Sampai ia bertemu dengan Yoh Komiyama, seorang cowok keren yang populer di SMAnya. Haruna kemudian minta bantuan Yoh untuk merubah dirinya jadi Cewek yang menarik bagi cowok sampai ia mendapatkan pacar.
33. Bring On The Melody! (2017)
Haruta (diperankan Shori Sato) adalah cowok SMA yang tampan dan cerdas, sedangkan Chika (diperankan Kanna Hashimoto) adalah cewek SMA yang cerdas dan naif. Ketika mereka masih anak-anak, mereka berteman sampai keluarga Haruta pindah saat ia berada di kelas 3 dan mereka bertemu lagi saat masuk SMA.
Setelah bertahun-tahun, Chika sangat ingin bergabung dengan klub instrumen musik tiup. Namun karena sebuah insiden, klub ini akan segera dibubarkan. Namun ia tidak menyerah begitu saja dan mencoba merekrut anggota dari klub instrumen musik tiup dan menarik Haruta ke sisinya. Lalu kelompok klub ini mencoba untuk menyelesaikan berbagai kasus yang terjadi di sekolah mereka saat mereka berencana untuk mengikuti kontes.
35. Halfway (2009)
Hiro (Kie Kitano) gadis biasa saja. Ia naksir Shu (Masaki Okada), cowok pintar dan populer yang sering dijumpainya dalam perjalanan ke sekolah. Setelah melalui pengakuan yang menggelikan, Hiro dan Shu akhirnya pacaran. Mereka melewati hari-hari yang menyenangkan di SMA. Tapi masalah kemudian muncul ketika Hiro mendengar kabar kalau Shu akan melanjutkan sekolah ke Universitas Waseda di Tokyo. Hiro merasa keberatan. Dia tak ingin beerjauhan dengan Shu. Dan meminta Shu untuk membatalkan rencananya. Ketika Shu akhirnya menuruti kemauannya, Hiro justru merasa bersalah.
36. My Tomorrow, Your Yesterday (2016)
Berkisah tentang seorang Mahasiswa Jurusan Sastra Seni di Universitas kawasan Kyoto bernama Takatoshi Minamiyama yang jatuh cinta pada pandangan pertama di sebuah Kereta. Ia jatuh cinta kepada seorang gadis yang ia lihat di dekat pintu kereta. Gadis tersebut bernama Emi Fukuju yang kemudian diajak kencan oleh Takatoshi. Di saat keduanya mulai menjalin hubungan dan berpacaran, masalah ketidakcocokan waktu bukanlah hal yang bisa menghapus cerita mereka.
37. Anonymous Noise (2017)
Nino Arisugawa diperankan oleh Ayami Nakajo sangat senang bernyanyi. Saat dia masih kecil, dia bertemu dengan Momo dan Yuzu yang menggubah musik. Akan tetapi Momo hanya memanfaatkan Nino saja. Momo dan Yuzu berjanji terhadap Dia bahwa mereka akan menemukannya dengan suara nyanyiannya.
Sekarang Nino Arisugawa adalah murid SMA dan Dia akhirnya bertemu Kanade Yuzuriha (Jun Shison) di SMA. Yuzu termasuk dalam band “in No hurry to shout” Nino Arisugawa akhirnya tetarik untuk menjadi vokalis di band tersebut.
Di sisi lain ada Momo Sakaki (Yuta Koseki) yang juga memasuki tahun pertama di SMA yang sama dengan mereka berdua. Momo berbakat sebagai komposer. Dia mencoba untuk selalu menghindar dari Nino karena rasa bersalah yang dibuatnya (menjual musiknya nino demi uang).
38. The Light Shines Only There (2014)
Sepasang laki laki dan perempuan yang tinggal di pinggiran kota pelabuhan jatuh cinta satu sama lainnya, tetapi cobaan mereka masih jauh dari selesai.
39. Colors Of Wind (2017)
Menceritakan tentang Ryo (Yuki Furukawa) yang memiliki seorang pacar yang telah meninggal. Akan tetapi sebelum kekasihnya meninggal, Ia mangatakan kepadanya bahwa seorang wanita yang terlihat identik dengannya ada di Hokkaido. Untuk mengetahui, Ryo pergi ke Hokkaido untuk mencari tahu kebenaran itu.
40. Rich Man, Poor Woman (2012)
Drama ini akan bercerita tentag romantisme kisah cinta yang terjadi antara seorang pengusaha muda yang sukses di bidang IT dan seorang mahasiswi yang sedang memulai bekerja untuk pengusaha muda itu.
Untuk versi Jepangnya seorang mahasiswi yang tidak pernah mendapatkan tawaran pekerjaan akhirnya mencoba untuk bekerja di perusahaan seorang pengusaha sukses dengan identitas palsu dan mengunakan nama Ibu dari pengusaha itu. Kebencian mulai terjadi ketiga identitas asli nya terunkap namun akhirnya mereka berdua saling mencintai, di sisi lain ada sahabat dekatnya yang telah mengkhianati kinerja Dia. Hal itu membuat perusahaan terancam bangkrut. Pengusaha itu mulai dari awal dan berusaha kembali untuk bangkit bersama mahasiswi tersebut.
Sedangkan untuk versi Korea juga akan sama yaitu bermula dari seorang bernama Lee Yoo-Chan (Suho) adalah CEO perusahaan IT Next One. Dia mendirikan perusahaan dan sekarang menjadi tempat yang paling diminati untuk bekerja bagi para profesional muda. Dia sombong dan tidak mempercayai orang pada umumnya. Lee Yoo-Chan juga menderita ketidakmampuan untuk mengenali wajah.
Kim Bo-Ra (Ha Yeon-Soo) lahir di pedesaan di Pulau Jeju. Dia adalah kebanggaan keluarganya dan terkenal di kampung halamannya karena pintar. Dia pergi ke Seoul untuk menghadiri kuliah dan membawa harapan tinggi keluarganya untuknya. Selama tahun terakhirnya di perguruan tinggi, Kim Bo-Ra mengalami kesulitan dalam menemukan pekerjaannya. Mimpinya adalah bekerja di Next One. Kim Bo-Ra bertemu dengan Lee Yoo-Chan dan kehidupan mereka berubah.
41. The Many Faces of Ito (2017)
Seijiro Ito (Masaki Okada) memiliki wajah yang tampan, tetapi juga memiliki ego yang berlebihan. Dia terlibat dengan lima wanita berbeda. Rio Yazaki (Fumino Kimura) adalah salah satu wanita yang terlibat dengan Seijiro Ito. Dia ingin menghidupkan kembali karirnya sebagai penulis skenario, dengan menggunakan ketidakbahagiaan orang lain.
42. Last Cinderella (2013)
Last Cinderella berkisah tentang Toyama Sakura, seorang hair stylist berusia 39 tahun yang masih single. Dia sudah lama bekerja di sebuah salon sebagai wakil manajer. Dengan keahlian yang ia miliki, Sakura sudah berhasil membuat pelanggan-pelanggannya menjadi cantik, tapi ia sendiri tidak tertarik untuk berdandan dan membuat dirinya lebih cantik. Penampilannya apa adanya dan kondisi apartemennya pun berantakan tidak terurus.Suatu hari, salon tempat Sakura bekerja kedatangan manajer baru, Tachibana Rintaro. Tachibana Rintaro merupakan orang yang cukup terkenal dan ia sudah mengenal Sakura sejak lama. Sakura dan Rintaro tidak pernah akrab. Mereka selalu saling menjelek-jelekkan satu sama lain namun ketika salah satunya membutuhkan bantuan, yang lainnya tidak akan segan-segan membantu. Rintaro memiliki pelanggan setia yaitu Ogami Chiyoko. Chiyoko sendiri sebenarnya menyukai Rintaro, akan tetapi ketika ia melihat kedekatan Rintaro dan Sakura, ia memutuskan untuk melakukan sesuatu terhadap kedekatan mereka berdua.
Chiyoko mengundang Sakura untuk datang ke pesta dan menurut Chiyoko, pesta tersebut adalah goukon. Sakura yang sudah lama sendiri akhirnya memutuskan untuk pergi ke sana dengan harapan di sana ia bisa bertemu dengan lelaki impiannya. Di pesta tersebutlah Sakura bertemu dengan Saeki Hiroto yang jauh lebih muda dari Sakura (25 tahun). Hiroto mengatakan kalau ia menyukai Sakura dan ingin menjalin hubungan yang lebih serius dengan Sakura. Sakura yang selama ini selalu sendiri tentu saja kaget dan sekaligus senang mendengar perkataan Hiroto. Awalnya ia menolak Hiroto karena perbedaan usia yang terlalu besar dan ia menganggap Hiroto hanya mempermainkan dirinya saja. Namun, lama-kelamaan Sakura mulai menaruh perhatian pada Hiroto. Hiroto yang awalnya juga hanya bercanda, akhirnya lama-kelamaan tertarik dengan kepribadian Sakura.
43. Kabukicho Love Hotel (2014)
Takahashi Toru bermimpi untuk berkeja di hotel bintang 5. Sayangnya, impiannya itu tidak terjadi dan ia harus bisa menerima kenyataan jika ia bekerja di Love Hotel. Takakashi tinggal bersama kekasihnya Iijima Saya yang sedang berjuang untuk menjadi seorang musisi. Keduannya lama-kelaman merasa bosan untuk tinggal bersama. Toru yang sedang bekerja di Love Hotel menemukan banyak cerita yang terjadi di sana, mulai kejadian yang menyedihkan hingga peristiwa yang bener-benar mengejutkan dirinya.
Sementara itu, Lee He Na seorag PSK berencana untuk meninggalkan Jepang dan kembali ke Korea. Ia bermaksud melakukan pekerjaan terakhirnya sebaagi PSK di hotel tempat Toru bekerja.
